Tunjang Tugas Satlinmas, Babinsa Tambakroto Berikan Pelatihan PBB

    Tunjang Tugas Satlinmas, Babinsa Tambakroto Berikan Pelatihan PBB
    Pelatihan yang dilaksanakan guna menumbuhkan kedisiplinan, sikap jasmani yang tegap, tangkas dan rasa tanggung jawab anggota Satlinmas

    DEMAK - Babinsa Koramil 11/Sayung Kodim 0716/Demak Sertu Ahmad Khoer bersama Bhabinkamtibmas Polsek Sayung memberikan pelatihan materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) kepada sejumlah Linmas di halaman Balai Desa Tambakroto, Kecamatan Sayung. Pelatihan yang dilaksanakan tersebut diikuti 20 anggota Satlinmas Desa Tambakroto, Selasa (14/03/23).

    Dalam pelatihannya, Babinsa melatihkan materi dasar Peraturan Baris Berbaris mulai dari gerakan di tempat hingga gerakan berjalan. Selain itu juga diselipkan materi terori tentang cinta tanah air dan wawasan kebangsaan.

    Sertu Ahmad Khoer menyebut, pelatihan yang dilaksanakan guna menumbuhkan kedisiplinan, sikap jasmani yang tegap, tangkas dan rasa tanggung jawab anggota Satlinmas, sehingga dapat mendukung tugas di lapangan.

    "Satlinmas adalah satuan pengamanan desa yang bersinggungan langsung di tengah masyarakat. Tugas mereka cukup berat. Sehingga kita bekali materi PBB agar dapat menjadi dasar dalam menjalankan tugasnya, " ujar Sertu Ahmad Khoer.

    Lebih lanjut, dikatakannya pelatihan tersebut juga bermaksud untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kekompakan antara anggota Satlinmas, sehingga Satlinmas Desa Tambakroto menjadi Satlinmas yang solid dan tangguh.

    "Pelatihan ini tentu sangat bermanfaat bagi mereka. Dengan bekal yang kita ajarkan, diharapkan mereka menjadi Satlinmas yang tangguh, solid dan bertanggungjawab, " tegasnya.

    Sholeh (39), salah satu anggota Satlinmas menyampaikan terimakasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang telah memberikan materi PBB serta wawasan kebangsaan kepada dirinya dan rekan-rekannya anggota Satlinmas Tambakroto.

    Menurutnya, dengan pelatihan tersebut, menambah ilmu pengetahuan tentang PBB yang menjadi modal dasar bagi anggota Satlinmas. Hal ini dikarenakan, kedisiplinan Satlinmas merupakan modal pokok dalam keberhasilan melaksanakan tugas ataupun kegiatan. Tanpa kedisiplinan pekerjaan yang dilakukan hasilnya tidak akan bisa maksimal. 

    "Ini sangat bermanfaat bagi kami pak. Sekali lagi kami sampaikan terima masih kepada pak Ndan Khoer selaku Babinsa yang melatih kami, semoga sukses selalu pak, " ungkap Sholeh.

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Batuud Koramil 08/Karanganyar Hadiri Sosialisasi...

    Artikel Berikutnya

    Danramil 02/Bonang Hadiri Pengambilan Sumpah...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar